Kronologi Donatur Pinjamkan 100 Juta untuk Acara Konser UM, Niki Minta Tanggung Jawab Ketua Panitia yang Kabur

- Senin, 6 Februari 2023 | 19:45 WIB
Kronologi kasus Feskala UM. (Foto : tangkapan layar kasusfeskala.blogspot.com)
Kronologi kasus Feskala UM. (Foto : tangkapan layar kasusfeskala.blogspot.com)

AboutMalang.com, 6 Febuari 2023 - Konser yang diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Negeri Malang (UM) bertajuk Festival Cakrawala atau Feskala pada November 2022 lalu berakhir tidak sesuai yang diharapkan panitia.

Muhammad Niki yang telah meminjamkan dana sebanyak 100 juta lebih untuk Feskala UM pada akhirnya membawa permasalahan ini ke ranah publik karena pihak yang mengatakan akan bertanggung jawab kabur.

Sesuai perjanjian hitam di atas putih bermaterai, panitia Feskala UM berjanji akan mengembalikan uang pinjaman pada akhir November 2022.

Baca Juga:

Niki menjelaskan bahwa ia memberikan kepercayaan pada panitia untuk mengunakan uang tersebut untuk membayar biaya guest star dan vendor dengan tujuan murni untuk membantu.

Dalam unggahannya melalui kasusfeskala.blogspot.com Niki mengungkap jika ketua pelaksana dan panitia tetap kekeh dan menjanjikan pertanggungjawaban atas acara yang diadakan.

Pihak kampus telah mengetahui dan memberikan respon yang baik dengan membantu uang yang cukup besar sebesar 75 juta, tapi karena minus yang begitu besar Niki hanya menerima 3 juta dari 123 juta yang dipinjam setelah pembagian uang tersebut.

Baca Juga:

Terungkap juga jika uang yang dipinjamkan bukan hanya dari Niki, melainkan ada juga dari beberapa panitia yang meminjamkan dana yang berasal dari uang kuliahnya.

Niki juga mengungkapkan tidak ingin sampai ke ranah hukum dan berharap hanya cukup dengan secara kekeluargaan masalah bisa selesai karena percaya jika panitia Feskala bisa diajak bekerja sama untuk menyelesaikan kasus ini.

Dapatkan berita-berita ter-update seputar Kota Malang langsung dalam genggaman Anda dari AboutMalang.com dengan join ke channel Telegram 'AboutMalang.com News Update'. Caranya, klik link berikut: https://t.me/aboutmalangcom dan klik 'Join'. Semoga bermanfaat!

(***)

Editor: Shintiya Yulia Frantika

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Setelah 5 Tahun, Piala Adipura Kembali Ke Kota Malang

Selasa, 28 Februari 2023 | 22:35 WIB

Bus Macito Ditiadakan Sementara, Sampai Kapan?

Jumat, 17 Februari 2023 | 19:56 WIB
X